HIBURAN | TD – Video musik single Gala Bunga Matahari yang dinyanyikan oleh Sal Priadi menjadi trending topik di media sosial seperti di X, Instagram, dan Tiktok.
Video klip yang berdurasi 5 menit 28 detik tersebut sukses menguras air mata penikmat musik Indonesia. Media sosial dipenuhi dengan cuitan-cuitan netizen yang sedih bahkan menangis setelah menonton video musik Gala Bunga Matahari.
Lagu Gala Bunga Matahari sebenarnya sudah dirilis sejak 30 april 2024, untuk video liriknya sudah diposting 14 juni lalu, namun untuk video musiknya baru resmi dirilis pada 8 agustus 2024.
Video musik tersebut dibintangi oleh Landung Simatupang dan Gempita Nora Marten anak dari mantan pasangan artis Gisella Anastasia dan Gading Marten. Video musik Gala Bunga Matahari milik Sal Priadi disutradarai oleh Aco Tenriyageli dan diproduseri oleh Ajish Dibyo.
Video musik Gala Bunga Matahari menceritakan hubungan antara Landung dan Gempi yang tergambarkan masing-masing berada pada planet yang berbeda, planet pada video musik tersebut merupakan interpretasi tentang jauhnya jarak hubungan mereka yang terpisahkan beda dunia.
Perbedaan dunia yang digambarkan adalah perbedaan dunia antar kehidupan dan kematian, dimana Landung merupakan sosok yang masih hidup di dunia dan Gempi sebagai sosok yang sudah berpulang dan sekarang berada pada alam lain atau bisa disebut berada di surga.
Dan pada akhir video ditunjukkan bahwa Landung akhirnya berubah menjadi sosok anak kecil seperti Gempi yang menyatakan bahwa Landung pun akhirnya ikut berpulang dan bersatu kembali dengan Gempi di surga.
Lagu Gala Bunga Matahari bertemakan lagu duka yang memiliki makna yang sangat dalam. Makna lagu tersebut tentang kehilangan seseorang yang sangat disayangi, dimana sebagai seseorang yang sedang kehilangan dipenuhi dengan rasa keingintahuan bagaimana keadaan orang yang disayangi yang telah berpulang terlebih dahulu.
Perasaan rindu dan penasaran akan bagaimana keadaan dunia mereka yang sudah pergi tergambar jelas pada lirik lagu ini.
Beberapa penggalan lirik dari lagu ini diambil dari surat yang ada pada kitab Al-Quran, seperti pada salah satu lirik “adakah sungai-sungai itu benar-benar, dilintasi dengan air susu?” Penggalan lirik tersebut sebagaimana digambarkan dalam Al-Quran surat Muhammad ayat 15.
Visual yang ditonjolkan pun kebanyakan menunjukan bunga matahari yang sesuai dengan judul lagunya. Bunga matahari memiliki arti cinta yang sangat dalam.
Tentang mencintai dengan tulus dan murni, tentang cinta yang tidak akan pernah melupakan dan akan mencintai sampai akhir.
Bunga matahari juga memiliki makna tentang kesetiaan, kehangatan, umur yang panjang, dan keceriaan. Hal ini berhubungan dengan yang pernah Sal Priadi jelaskan tentang makna dari lagu ini.
“Jadi, awalnya adalah pengalaman pribadi. Aku tentu saja mau menuliskan tentang cerita aku, gitu ya. Tapi, aku berpikir bahwa tidak bisa menceritakan hanya soal ketika beliau atau ketika orang-orang tersayang ini pergi.
Dan, aku juga sadari bahwa hidupku harus terus berlanjut. Aku sadari bahwa hidup teman-temanku di sekitar lingkunganku. Atau mungkin teman-teman yang pernah aku dengar ceritanya. Mereka harus tetap bisa melanjutkan hidup dengan sangat baik. Karena justru itu hal yang terpenting, selain mendoakan dengan kerinduan terhadap mereka. Aku rasa itu sih.
Maka, kalimat yang paling penting, waktu itu kita sampai akhirnya menerangkan, ya, di video musik itu: jalani hidup dengan penuh sukacita, dan percaya kau ada di hatiku selamanya,” ujarnya.
Dalam kurun dua hari, video ini sudah ditonton hampir empat juta kali. Dan ada lebih dari dua puluh ribu komentar pada video tersebut.
Video musik Gala Bunga Matahari juga menjadi video trending nomor satu di platform Youtube, dan berada pada top chart musik Indonesia di beberapa aplikasi pemutar musik.
(Penulis: Alina, Editor: Patricia)