hpn2024
Covid-19Kota Tangerang

25 Siswa di Kota Tangerang Terpapar Covid-19 Saat PTM Jalani Karantina Mandiri

237
×

25 Siswa di Kota Tangerang Terpapar Covid-19 Saat PTM Jalani Karantina Mandiri

Sebarkan artikel ini
Siswa Terpapar Covid-19, Covid-19, Karantina Mandiri, Sekolah Kota Tangerang, Dinas Kesehatan Kota Tangerang: 25 Siswa di Kota Tangerang Terpapar Covid-19 Saat PTM Jalani Karantina Mandiri
Ilustrasi Pembelajaran Tatap Muka di Kota Tangerang (TangerangDaily)
Bagikan:

KOTA TANGERANG | TD — Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang Dini Anggraeni mengatakan 25 siswa yang terpapar covid-19 masih menjalani karantina mandiri. “Kondisi kesehatan tidak terlalu mengkhawatirkan,” ujarnya Jumat 1 Oktober 2021.

Para siswa dan dua orang guru yang positif covid-19 itu, menurut Dini, hanya mengalami gejala ringan sehingga cukup menjalani karantina mandiri.

Dinas Kesehatan telah menggelar tes swab acak massal di 18 sekolah dengan 873 sampel, mulai dari siswa, guru, hingga petugas sekolah, pada 27-28 September 2021.

Hasilnya ditemukan 27 warga sekolah yang terkonfirmasi positif covid-19. Di antaranya, 25 pelajar, satu guru dan satu pegawai tata usaha dari 15 sekolah.

Dini mengatakan hasil swab tidak membahayakan, semua yang terpapar tercatat sudah mendapat vaksinasi. Mereka yang terekam medis dalam kondisi tanpa gejala dan gejala ringan dengan CT value yang tinggi. “Potensi penularannya cukup rendah,” kata Dini.

27 orang ini terpapar covid-19 selama Pembelajaran Tatap Muka Terbatas. Dinas Pendidikan Kota Tangerang telah menutup sementara 15 sekolah tersebut. “Ditutup selama 1 pekan ke depan,” kata Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Kota Tangerang, Jamaluddin.

Jamaluddin mengungkapkan, sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP), jika ditemukan warga sekolah yang terpapar covid-19, sekolah tersebut harus ditutup sementara.

“Maka, sudah Dindik perintahkan per Kamis, 30 September, 15 sekolah tersebut ditutup sementara selama seminggu,” ujarnya. (Faraaz/Rom)

Bagikan: