KOTA TANGERANG | TD — Dinas Kesehatan Kota Tangerang mencatat adanya lonjakan kasus baru positif Corona Virus Diseases 2019 atau Covid-19 di wilayah tersebut.
“Kemarin itu di angka 27 kasus baru, naik ke 44 kasus baru, dan Rabu malam terdapat 84 kasus baru warga Kota Tangerang yang terpapar Covid-19,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, dokter Dini Anggraeni, Kamis 20 Januari 2022.
Dini menyebutkan, umumnya para pasien tersebut hasil dari screaning yang dilakukan Dinkes Kota Tangerang di kecamatan-kecamatan yang awalnya mendapat laporan ada kasus baru. Para pasien Covid-19 di wilayah tersebut pun mayoritas merasakan tanpa gejala dan gejala ringan, sehingga mayoritas menjalani isolasi mandiri di rumah.
“Tapi tetap kami pantau, manakala rumahnya tak memungkinkan untuk isoman, petugas akan menarik ke Puskesmas yang dijadikan Rumah Isolasi Terkonsentrasi (RIT) ataupun RSUD,” katanya.
Namun sejauh ini, baik RIT ataupun RSUD baru diisi oleh 9 pasien Covid-19 saja. Selebihnya berada dalam pemantauan petugas kesehatan di masing-masing lokasi isoman.
Meski begitu, Dini mengaku, dari lonjakan kasus baru Covid-19 di wilayahnya, mayoritas terpapar varian Delta, bukan Omicron. Pasien yang terpapar varian Omicron baru 4 pasien, itupun hasil laporan dari Dinas Kesehatan Provinsi Banten.
“Awal mula itu kan dilaporkan dua pasien dari salah satu rumah sakit, mereka mendapati ciri-ciri yang disebutkan (Omicron), lalu sampel kami kirim ke pusat. Memang dari riwayat mereka kontak erat dengan orang dari perjalanan luar negeri,” tutur Dini. (Faraaz/Rom)