KABUPATEN TANGERANG | TD — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang melaporkan terjadi dua peristiwa kebakaran wilayah tersebut, pada Senin, 30 Oktober 2023.
Peristiwa pertama yaitu kebakaran lapak limbah di kawasan Industri Olek, Desa Sentul, Kecamatan Balaraja sekitar pukul 12.30 WIB.
BPBD menerjunkan dua unit armada pemadam dan 12 personel, tetapi si jago merah menghanguskan limbah karet dan rongsokan di lokasi tersebut.
Sementara peristiwa kedua yaitu masih kebakaran lapak limbah di Kampung Kawaron RT 03/04, Desa Wanakerta, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang sekitar pukul 14.00 WIB.
Di lokasi ini, BPBD menurutkan 20 personel serta 4 armada pemadam untuk menjinakkan si jago merah di lokasi tersebut.
Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan, dari dua peristiwa kebakaran tersebut, api berasal dari pembakaran liar yang merambat ke bangunan lapak.
“Dugaan sementara, di lokasi kebakaran lapak limbah di Balaraja karena diduga adanya pembakaran liar yang tidak diketahui kemudian api merambat ke lapak limbah. Kemudian di lokasi Sindang Jaya diduga adanya pembakaran sampah yang merambat ke lapak limbah,” terangnya dalam keterangan tertulis.
Atas terjadinya dua peristiwa kebakaran tersebut, Ujat mengimbau kepada masyarakat tidak membakar sampah sembarangan, terlebih di musim kemarau seperti saat ini, karena rentan memicu terjadinya kebakaran. (Red)