Andra Soni: Sekolah Gratis untuk Siapkan SDM Banten Unggul di Masa Depan

waktu baca 2 menit
Senin, 16 Sep 2024 19:10 0 172 Deni Kusuma

TANGERANG – Bakal calon Gubernur Banten Andra Soni mengatakan, program sekolah gratis negeri dan swasta yang ia gagas semata bertujuan untuk menciptakan SDM Banten yang unggul dan sesuai dengan kebutuhan masa depan. Hal itu dikatakan Andra Soni dalam rapat Konsolidasi PAC dan Ranting Gerindra Kabupaten Tangerang, di Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Senin (16/9/2024).

Turut hadir Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani, bakal calon Bupati Tangerang Maesyal Rasyid, bakal calon Wakil Bupati Tangerang Intan Nurul Hikmah, sejumlah Anggota DPRD Banten dan Kabupaten Tangerang, Pengurus DPC Gerindra Tangerang, serta Pengurus PAC hingga Ranting Gerindra di Kabupaten Tangerang.

“Bapak Prabowo Subianto siapkan makan bergizi gratis di sekolah, saya siapkan sekolah gratisnya, biar SDM kita berkualitas,” kata Andra Soni.

Ketua DPD Gerindra Banten ini mengungkap alasanya menggagas pendidikan gratis, antara lain Rata-rata Lama Sekolah (RLS) Banten yang hanya 9,15 tahun.

“Seperti pesan pak prabowo kami harus membuat warga Banten cerdas, sehat dan makmur,” ucapnya.

Pendidikan gratis juga dipandang sebagai salah satu solusi menekan tingkat pengangguran di Banten. Dengan akses pendidikan yang mudah, semua lapisan Masyarakat Banten dapat meningkatkan keterampilannya sesuai kualifikasi yang dibutuhkan di masa depan.

“Kita akan genjot invetasi ke Banten dan harus diimbangi dengan kualitas SDM yang memadai. Maka dari itu pendidikan gratis kita laksanakan,” ucapnya.

Untuk mencapai hasil maksimal, pendidikan gratis akan disertai dengan peningkatan kualitas. Selain pendidikan gratis, dirinya juga berkomitmen memberikan besiswa sarjana bagi anak-anak sekolah yang berprestasi.

“Kita juga akan terus melaksanakan pendidikan vokasi. Kita sudah memiliki balai-nya, kalau diperlukan kita tambah,” katanya.

Sekjen DPP Gerindra Ahmad Muzani menguntruksikan, kader Partai Gerindra solid memenangkan Andra Soni di Pilgub Banten.

“Saya minta para ranting perjuangkan Andra Soni jadi gubernur dan Maesyal Rasyid jadi Bupati, seperti sodara memperjuangkan Pak Prabowo jadi presiden,” ujarnya.

Dengan kemampuan dan pengalamannya, Andra Soni dinilai akan mampu mengatasi persoalan Banten.

“Orang Banten masih ada yang stunting, akibat kekurangan gizi sehingga mengganggu pertumbuhan. Kedepan, ini jadi tanggungjawab Pak Andra Soni untuk menyelesaikannya,” tuturnya. (DEN)

LAINNYA