Dualisme PWI Pandeglang Resmi Berakhir, Plt Ketua Segera Ditunjuk

waktu baca 2 minutes
Jumat, 31 Okt 2025 19:44 0 Nazwa

SERANG | TD – Dualisme kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Pandeglang akhirnya berakhir. PWI Provinsi Banten di bawah kepemimpinan Rian Nopandra berhasil mempertemukan dua kubu, yakni Iman Fathurohman dan Yanadi, dalam musyawarah yang digelar pada Jumat, 31 Oktober 2025 di Sekretariat PWI Banten.

Dari hasil musyawarah tersebut, disepakati bahwa kepengurusan hasil Konferensi Kabupaten (Konferkab) tetap berlanjut, sementara masa jabatan Ketua PWI Pandeglang, Yanadi, akan berakhir pada 5 November 2025 atau lima hari ke depan.

Agar tidak terjadi kekosongan jabatan, PWI Provinsi Banten akan segera menunjuk Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PWI Pandeglang.

Ketua PWI Banten, Rian Nopandra, menjelaskan bahwa musyawarah ini difasilitasi oleh pihaknya berdasarkan surat dari PWI Pusat Nomor 009-PGS/PP-PWI/LXXIX/X/2025 tentang kepengurusan PWI yang sah.

“Kedua belah pihak sudah bermusyawarah dengan baik dan sepakat untuk mengakhiri dualisme. Kesepakatan ini juga telah dituangkan dalam berita acara dan ditandatangani bersama,” ujar Rian.

Rian menambahkan, karena masa jabatan Yanadi segera berakhir, maka penunjukan Plt Ketua akan dilakukan dalam waktu dekat agar roda organisasi tetap berjalan.

“Masa jabatan Yanadi habis 5 November. Mengingat PWI Banten juga tengah fokus menjadi panitia Hari Pers Nasional (HPN), pelaksanaan Konferkab tidak mungkin dilakukan segera. Oleh karena itu, kami akan menunjuk Plt dalam waktu dekat,” jelasnya.

Dengan berakhirnya dualisme ini, diharapkan PWI Pandeglang dapat kembali solid dan fokus pada penguatan peran serta profesionalisme wartawan di daerah. (*)

LAINNYA