Pertama di Indonesia: Lomba Baca Kitab Kuning Piala Gubernur Banten

waktu baca 2 menit
Selasa, 12 Jan 2021 11:02 0 64 Redaksi TD

KABUPATEN TANGERANG | TD — Rabithah Ma’ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMI-NU) Provinsi Banten akan menggelar lomba baca kitab kuning karya Syekh Nawawi Al-Bantani. Lomba baca kitab kuning piala gubernur ini merupakan yang pertama di Indonesia.

Gagasan lomba baca kitab kuning ini mengemuka saat pengurus RMI-NU Banten yang baru beberapa waktu dilantik bertemu Gubernur Banten Wahidin Halim, Senin (11/1/2020).

“Gubernur menyambut baik program yang akan dilaksanakan RMI ke depan, termasuk rencana lomba baca kitab kuning karya Syekh Nawawi Al-Bantani,” ungkap Sekretaris RMI-NU Didin Syahbudin, Selasa (12/1/2021).

Rencana tersebut, lanjut Didin, akan digelar pada Februari 2021 dengan peserta dari ribuan pesantren di Banten dengan hadiah dan piala Gubernur Banten.

“Bentuk hadiahnya belum diputuskan. Perkiraan kami, untuk juara pertama uang tunai Rp25 juta, juara kedua Rp17 juta, Juara ketiga Rp12 juta. Angka ini ada filosofinya: 25 melambangkan dua puluh lima nabi dan rasul, 17 melambangkan tujuh belas rekaat dan tanggal kemerdekaan Indonesia, sedangkan 12 adalah jumlah tiang masjid kesultanan Banten,” pungkasnya.

Pertemuan pengurus RMI-NU Banten dan Gubernur itu dihadiri juga Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat serta Kepala Biro Kesra Pemrov Banten. Dari RMI-NU, selain Ketua K.H. Imaduddin Utsman, hadir pula Wakil Ketua K.H. Dawam Muallim, Sekretaris Didin Syahbudin, Wakil Sekretaris K.H. Yuri Fathullah, Bendahara Kyai Hanafi, Ketua Divisi Pendidikan dan Pelestarian Tradisi Akhmad Basuni, Ketua Divisi Data dan Informasi Saiful Akhyar, dan beberapa pengurus lainnya

Sekretaris RMI-NU Didin Syahbudin mengungkapkan, dalam pertemuan dengan protokol kesehatan yang ketat itu Gubernur Banten merespons positif dilantiknya kepengurusan baru RMI-NU Provinsi Banten. Gubernur berharap RMI-NU bisa bersinergi dengan program-program pemberdayaan pesantren Pemprov Banten. (Red/Rom/ATM)

LAINNYA