BANDARA | TD — Warga negara asing asal Jepang menjadi negara nomor satu terbanyak masuk ataupun keluar dari Indonesia melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta selama bulan Oktober ini.
“Pada periode 1 sampai 10 Oktober 2021, Jepang menduduki posisi pertama yang masuk ke Indonesia. Jumlahnya 1.377 WNA,” ungkap Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Soekarno Hatta, Sam Fernando, Kamis 14 Oktober 2021.
Lalu menyusul negara lainnya yang masuk dalam lima negara tertinggi masuk ke Indonesia adalah Korea Selatan sebanyak 947 orang, Cina sebanyak 605, India 314 orang, dan Amerika Serikat sebanyak 301 orang.
Begitu juga dengan perlintasan WNA yang meninggalkan Indonesia, dengan jumlah 532 orang, Jepang menjadi negara pertama terbanyak yang warga negaranya meninggalkan Indonesia melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta.
Disusul Korea Selatan 401 WNA, India sebanyak 275 orang, Cina 265 orang dan Turki sebanyak 174 orang.
Sehingga, total selama 10 hari total perlintasan WNA dan WNI yang masuk ke Indonesia melalui Bandara Internasional Soekarno Hatta sebanyak 22.507 orang. Sementara yang meninggalkan Indonesia sebanyak 15.841 orang baik WNI ataupun WNA. (Faraaz/Rom)