KABUPATEN TANGERANG | TD — Seorang pria berinisial AB (45) ditemukan tewas di hotel Pandeglang Raya, Jalan Raya Labuan No. 7, Gardu Tanjak, Pandeglang, Selasa, 9 November 2021.
Petugas hotel menemukan pria asal Lebak, Banten tersebut terbujur kaku di kamar hotel tersebut tanpa busana.
Kapolres Pandeglang Ajun Komisaris Besar Belny Warlansyah mengatakan, korban masuk ke kamar hotel Senin pagi, 8 November 2021, sekitar pukul 09.27 WIB.
Kemudian, keesokan harinya, sekitar pukul 06.30 WIB, petugas hotel mengetuk pintu kamar hotel tempat korban menginap, tetapi tidak mendapatkan jawaban.
“Lalu sekitar jam 14.20 WIB, petugas hotel kembali ke kamar untuk menanyakan apakah mau perpanjang atau tidak menginapnya,” katanya.
Namun tiga kali pintu tersebut diketuk, tidak ada jawaban dari dalam kamar. “Lalu petugas hotel membuka pintu kamar, dan melihat korban sudah dalam keadaan meninggal dunia,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima TangerangDaily, Rabu, 10 November 2021.
Polisi yang tiba di lokasi kemudian melakukan olah tempat kejadian perkara, serta mengidentifikasi penyebab kematian korban.
Setelah dilakukan autopsi, kata Belny, penyebab kematian korban karena pendarahan otak atau stroke.
Hasil autopsi oleh Tim Forensik Biddokkes Polda Banten, pada tubuh korban tidak ada tanda-tanda kekerasan. Namun terjadi pembesaran pada jantung, perdarahan otak berupa gumpalan darah di otak. Korban diperkiraan meninggal antara 12 – 24 jam dari saat diautopsi.
“Sehingga kami menyimpulkan penyebab kematiannya karena perdarahan otak atau stroke hemoragik,” tutupnya. (Ril/Rom)