Sabtu 7 Oktober, World Walking Day Digelar di Kota Tangerang

waktu baca 2 menit
Kamis, 5 Okt 2023 10:12 0 217 Redaksi TD

KOTA TANGERANG | TD — Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) dan Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi) akan menggelar World Walking Day (WWD) 2023 di Kota Tangerang.

Agenda tahunan Apeksi bertajuk Walk in Style tersebut akan berlangsung pada Sabtu, 7 Oktober 2023 mulai pukul 06.00 WIB di Tugu Adipura, Kota Tangerang.

Untuk diketahui, Tafisa World Walking Day adalah adalah kegiatan jalan kaki sedunia yang dilakukan secara rutin setiap tahun di awal bulan Oktober. Kegiatan ini menjadi ciri khas gerakan Sport For All Global yang diprakarsai oleh Tafisa dan diikuti oleh seluruh anggotanya di seluruh dunia.

Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah mengajak seluruh elemen masyarakat serta perangkat daerah ikut meramaikan gerak jalan sehat ini.

“Saya mengundang semua warga Kota Tangerang untuk hadir dan berpartisipasi dalam WWD 2023 di Tugu Adipura Tangerang. Ini adalah kesempatan bagi masyarakat Kota Tangerang untuk berjalan kaki secara bersama-sama sambil menunjukkan gaya unik mereka,” ungkap Arief dikutip Kamis, 5 Oktober 2023.

Sementara itu, Asisten Administrasi (Asda) III, Pemkot Tangerang, Wahyudi Iskandar menyatakan akan banyak kemeriahan atau kegiatan yang dapat diikuti masyarakat umum. Mulai dari senam bersama, gerak jalan sehat, exhibition olahraga rekreasi masyarakat, pembagian door prize, penanaman pohon, pelayanan publik hingga uji emisi.

Stand pelayanan publik yang akan dihadirkan, kata Wahyudi diantaranya stand Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) dengan pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) gratis, stand Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dengan loket pembayaran PBB dan BPHTB, stand Dinkes dengan pelayanan kesehatan gratis, stand Disnaker dengan job fair yang dibuka ribuan lowongan pekerjaan, stand Disdukcapil dengan layanan administrasi kependudukan dan stand Polres Metro Tangerang Kota dengan layanan SIM.

“Stand pelayanan publik akan berdekatan dengan area acara. Sedangkan untuk layanan uji emisi gratis akan berlangsung di jalur Taman Laksa. Ayo masyarakat Kota Tangerang kita ramaikan bersama-sama World Walking Day di Tugu Adipura Tangerang, Sabtu nanti. Ikuti seluruh kegiatannya, manfaatkan stand pelayanan gratisnya dan jangan lupa dapatkan door prize menarik jika beruntung,” seru Wahyudi.

Sebelumnya, WWD 2022 Nasional diselenggarakan pada Minggu, 2 Oktober 2023 di Kota Bogor dan diikuti kota-kota Apeksi lainnya. (Ril)

Unggulan

LAINNYA