PT Charoen Pokphand Balaraja Salurkan Beasiswa untuk Anak Asuh

waktu baca 3 menit
Rabu, 28 Sep 2022 13:44 0 125 Redaksi TD

KABUPATEN TANGERANG | TD — PT Charoen Pokphand Indonesia (CPI) Feed Meel Balaraja memberikan bantuan beasiswa kepada 70 siswa berprestasi di Kabupaten Tangerang, Rabu 28 September 2022.

Program untuk turut membantu mencerdaskan anak bangsa itu diberikan kepada siswa-siswa berprestasi mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga Perguruan Tinggi melalui Charoen Pokphand Foundation Indonesia.

P & GA Manager PT Charoen Pokphand Indonesia Feed Mill Balaraja H. Suripto menyerahkan secara simbolis beasiswa itu kepada 70 anak asuh di kediaman Kepala Desa Cangkudu, Balaraja H. Abdullah. Dia mengatakan, program beasiswa tersebut sudah berlangsung sejak tahun 1990 yang saat itu bertajuk Gerakan Nasional Orang Tua Asuh (GNOTA).

“Kemudian terus berlanjut hingga sekarang yang kami beri nama Dana Bantuan Beasiswa Anak Asuh,” ungkapnya.

PT Charoen Pokphand Indonesia telah banyak berkontribusi untuk dunia pendidikan di Kabupaten Tangerang, tak hanya memberikan beasiswa, tetapi juga bantuan infrastruktur sekolah. “Program ini bentuk kepedulian kami kepada generasi penerus bangsa, sekaligus sebagai ucapan terimakasih kami kepada masyarakat yang juga telah menjadi mitra karib kami,” imbuhnya.

Suripto memaparkan, bantuan dana pendidikan tersebut yaitu Rp300 ribu untuk 43 siswa SD, Rp500 ribu untuk siswa SLTP, Rp700 ribu untuk SLTA, dan Rp5 juta untuk satu mahasiswa perguruan tinggi.

“Penerima bantuan beasiswa siswa-siswi berprestasi yaitu yang rangking di kelasnya 1 sampai 5,” katanya.

Bantuan itu diberikan untuk satu tahun ajaran, kecuali untuk mahasiswa diberikan per semester.

Kemudian, PT Charoen Pokphand juga akan memberikan tambahan tambahan bantuan beasiswa bagi siswa yang berhasil mempertahankan prestasi, yaitu juara 1 sampai 3 sebesar Rp1 juta untuk siswa SLTP, Rp2 juta untuk siswa SLTA.

“Bantuan yang kami berikan memang tidak besar, tapi sangat berarti untuk memotivasi anak-anak kita terus rajin dan tekun belajar, serta berprestasi,” katanya.

Sementara Kepala Desa Cangkudu H. Abdullah mengungkapkan warganya sangat terbantu dengan adanya program beasiswa tersebut. “Program PT Charoen Pokphand ini sangat luar biasa, semoga diikuti oleh perusahaan-perusahaan lain di lingkungan Desa Cangkudu ini,” katanya.

Abdullah yang pernah berprofesi sebagai guru itu menunjukkan bukti kesuksesan dari program itu kepada warganya.

“Ada warga kami yang dibantu, dari keluarga tidak mampu, bahkan yatim piatu. Kini sudah menjadi seorang sarjana, bahkan menjadi karyawan di PT Charoen Pokphand Balaraja. Ini sungguh luar biasa sekali,” katanya.

Pengakuan atas kepedulian PT Charoen Pokphand kepada dunia pendidikan juga diungkapkan Kepala Sekolah SMPN 4 Balaraja, Sutardi.

“Sekolah kami dibantu pembangunan Musala, sarana ibadah yang sangat kami butuhkan,” katanya.

Tokoh masyarakat Balaraja Ustad Rohali berharap program itu terus berkelanjutan karena sangat bermanfaat. Selain itu, tak hanya untuk siswa, melainkan juga guru.

“Kita doakan semoga PT Charoen Pokphand semakin maju, sehingga semakin banyak berkontribusi bagi masyarakat,” pungkasnya. (Red)

Unggulan

LAINNYA