Polsek Pondok Aren Ungkap Mayat di Dalam Toren, Ternyata Bandar Narkoba

waktu baca 2 minutes
Rabu, 29 Mei 2024 23:28 0 Idris Ibrahim

KOTA TANGSEL | TD — Kapolsek Pondok Aren Kompol Bambang Askar Sodik mengungkapkan mayat yang ditemukan di dalam toren air merupakan jaringan pengedar narkoba.

Adapun pria bernama Devi alias Devoy itu diduga bersembunyi saat polisi tengah menuju ke rumahnya di jalan Samid Sian RT003 RW 001, Pondok Aren untuk mengamankan tersangka.

“Kemungkinan saudara Devoy sembunyi saat Tim Opsnal menuju rumahnya. Hasil otopsi RS Polri Devoy juga positif narkoba,” kata Bambang di Mapolsek Pondok Aren, Rabu, 29 Mei 2024.

Kasus tersebut, kata dia, berawal saat polisi mengamankan seorang kurir narkoba jenis sabu-sabu bernama Abdul Aziz di rumahnya di jalan Puskesmas, Pondok Aren, Sabtu 25 Mei 2024.

Barang bukti dari Aziz berupa lima buah plastik klip berisi sabu seberat 1,6 gram.

“Aziz mengaku sabu itu didapat dari temannya bernama Perong (DPO) sebagai upah setelah mengambil sabu-sabu seberat 50 gram bersama rekannya Dwi (DPO) dari Cengkareng,” ucapnya.

“Sabu seberat 50 gram itu diserahkan Azis kepada Perong di rumah Devoy,” sambungnya.

Bambang menjelaskan, polisi melakukan pengejaran ke rumah Devoy dan Dwi. Namun, Tim Opsnal Polsek Pondok Aren mendapati rumah tersebut dalam keadaan kosong.

“Saat tim kami sampai di rumah Devoy, sudah dalam keadaan kosong tidak ada orang,” tutupnya.

Sebelumnya diberitakan, Warga Pondok Aren, Kota Tangsel digegerkan dengan penemuan mayat di dalam toren, Senin 27 Mei 2024.

Mayat tersebut ditemukan sekira pukul 18:30 WIB oleh Sutrisno (46) pemilik rumah, di jalan Samid Sian, Pondok Aren yang curiga lantaran air di kamar mandinya keruh dan berbau tak sedap. (Idris Ibrahim/Red)

LAINNYA