KABUPATEN TANGERANG | TD — Kebakaran menghanguskan bangunan tempat pengolahan plastik di pergudangan Pantai Indah Dadap, Kosambi, Kabupaten Tangerang, Jumat 5 Agustus 2022.
Dari video amatir yang diterima TangerangDaily, asap hitam membumbung ke udara di sekitar lokasi.
“Kebakaran terjadi pukul 13.28 WIB. Gudang yang terbakar terletak di blok HF3,” ujar Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Abdul Munir.
BPBD Kabupaten Tangerang menerjunkan empat armada pemadam dikerahkan ke lokasi. “Saat sampai di lokasi, api sudah berkobar,” imbuhnya.
Personel pemadam pun segera berjibaku untuk menjinakkan si jago merah. Sekitar pukul 16.30 WIB, api berhasil dipadamkan.
Munir menjelaskan, pemicu kebakaran berasal dari percikan api karena arus pendek listrik. “Selain itu sedang ada pengerjaan pengelasan.”
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa di tempat penggilingan plastik milik CV Global Plasindo. Jumlah kerugian juga belum dapat ditaksir. “Situasi sudah aman terkendali,” pungkasnya. (Red)