hpn2024
Kota TangerangPendidikan

Hari Ini, 45 SD di Kota Tangerang Gelar PTM Terbatas

286
×

Hari Ini, 45 SD di Kota Tangerang Gelar PTM Terbatas

Sebarkan artikel ini
Sebanyak 45 Sekolah Dasar di Kota Tangerang menggelar pembelajaran tatap muka atau PTM terbatas, Senin 25 Oktober 2021.
Ilustrasi Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (TangerangDaily)
Bagikan:

KOTA TANGERANG | TD — Sebanyak 45 Sekolah Dasar di Kota Tangerang menggelar pembelajaran tatap muka atau PTM terbatas, hari ini Senin 25 Oktober 2021.

Pembukaan PTM untuk tingkat SD ini seiring turunnya tingkat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM menjadi level 2.

“Pada tahap pertama, terdapat 45 sekolah dasar negeri dan swasta yang menggelar PTM dengan protokol kesehatan yang ketat,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin.

Di Kota Tangerang, kata Jamaluddin, ada 448 sekolah dasar. Semuanya dapat menjalankan PTM, namun secara bertahap.

Baca juga:vPTM Terbatas: Pemkot Tangerang Lakukan Pelacakan Kasus Covid-19 di Sekolah

Untuk tahap  pertama pekan ini, PTM berlaku 10 persen, tahap kedua 20 persen , ketiga 20 persen dan begitu seterusnya. “Diharapkan dalam dua bulan ke depan, semua SD sudah dapat menggelar PTM,” ucapnya.

Semua siswa dapat mengikuti PTM, apabila mendapatkan persetujuan dari orang tua maupun wali murid masing-masing. Sekolah juga perlu memastikan, keluarga atau kerabat yang berada satu rumah dengan siswa sudah menerima vaksin dosis satu dan dua. Jika belum, siswa hanya dapat mengikuti pembelajaran secara daring.

Baca juga: Hari ini, 100 Persen SMP di Kabupaten Tangerang Sudah Gelar PTM Terbatas

Protokol kesehatan di sekolah pun semakin diperketat guna menghindari penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 dari klaster sekolah maupun pendidikan. Sekolah, kata Jamaluddin harus memastikan disiplin siswa dalam mengenakan masker selama berada di sekolah.

“Kami membatasi waktu pembelajaran di sekolah hanya boleh 3 jam. Setelah pembelajaran selesai, anak-anak diharuskan langsung kembali ke rumah,” kata Jamaluddin. (Faraaz/Rom)

Bagikan: