Jaletreng River Park, Menikmati Suasana Tangsel Rasa Puncak

waktu baca 2 menit
Rabu, 24 Nov 2021 01:34 0 98 Redaksi TD

WISATA | TD  — Untuk menghirup udara yang bersih, melihat pemandangan hijau dan asri serta suara gemericik air sungai, kini tak perlu untuk pergi jauh-jauh. Karena di Tangerang Selatan (Tangsel) terdapat destinasi wisata yang dapat menjadi tempat healing dari hiruk pikuknya perkotaan, salah satunya yaitu Jaletreng River Park.

Taman ini berlokasi di Jalan Setapak, Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangsel. Ketika memasuki kawasan taman, tampak tulisan besar “Jaletreng River Park” di atas bukit seberang sungai. Tempat ini merupakan spot favorit pengunjung untuk berpose ria.

Untuk menghirup udara yang bersih, melihat pemandangan hijau dan asri serta suara gemericik air sungai, kini tak perlu untuk pergi jauh-jauh.

Jaletreng River Park di Jalan Setapak, Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangsel. (Foto: Nabela Widya Oktaviani untuk TangerangDaily)

Jika berkunjung ke taman, selain menikmati suasana indah, juga akan menjumpai beragam fasilitas dan wahana bermain, seperti jogging track , skatepark, mewarnai, menunggang kuda, menyewa becak kecil, sepeda hingga sampai rental ATV dengan mengeluarkan biaya berkisar Rp 20.000-Rp 30.000.

Pengunjung juga tidak kesulitan menemukan pedagang yang menjual berbagai makanan dan minuman. Taman Jaletreng River Park yang memiliki luas 7,2 hektare ini sangat cocok untuk olahraga ataupun piknik bersama keluarga.

Untuk menghirup udara yang bersih, melihat pemandangan hijau dan asri serta suara gemericik air sungai, kini tak perlu untuk pergi jauh-jauh.

Jaletreng River Park di Jalan Setapak, Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangsel. (Foto: Nabela Widya Oktaviani untuk TangerangDaily)

“Di sini suasananya enak gitu, adem. Apalagi ajak keluarga dan anak-anak. Meraka senang karena banyak wahana permainan” ujar Fathur, salah satu pengunjung Jaletreng River Park, Selasa 23 November 2021.

Tak perlu merogoh isi kantong terlalu dalam juga untuk tiket masuk. Karena pengunjung cukup membayar biaya parkir sebesar Rp3 ribu untuk sepeda motor, dan Rp5 ribu bagi kendaraan roda empat atau lebih (mobil). So, ini tempat piknik murah meriah kan?

Penulis: Nabela Widya Oktaviani, mahasiswa FISIP UNIS Tangerang, prodi Jurnalistik

Editor: Della Zakaria

Unggulan

LAINNYA