HUT ke-29, Telkomsel Gelar Nonton Bareng Kingdom of the Planet of the Apes Serentak di 13 Kota

waktu baca 2 menit
Jumat, 31 Mei 2024 20:03 0 335 Idris Ibrahim

KOTA TANGSEL | TD –Telkomsel menggelar nonton bareng Kingdom of the Planet of the Apes serentak di 13 kota.

Kegiatan tersebut memeriahkan perayaan HUT Telkomsel ke-29 sekaligus mengapresiasi kesetiaan pelanggan dalam menikmati produk dan layanan unggulan.

General Manager Consumer Business Region Western Jabotabek, Purnama Adhiputra mengatakan, Telkomsel berkomitmen untuk selalu hadir sebagai mitra setia bagi pelanggan dalam merayakan momen-momen istimewa.

Menurutnya, melalui ragam program yang dihadirkan dan acara Nonton Bareng Hepi serentak di 13 kota.merupakan salah satu penghargaan menarik dari program loyalitas Telkomsel.

“Kami tidak hanya memberikan pengalaman seru dan kebersamaan yang berkesan, tetapi juga memperkuat hubungan dengan pelanggan setia yang telah memilih Telkomsel sebagai pilihan utama dalam berbagai aktivitas digital sehari-hari mereka,” katanya. Jumat, 31 Mei 2024.

Dengan menukarkan 20 Telkomsel Poin yang dimiliki, kata Adhi, pelanggan setia Telkomsel dapat mengikuti keseruan Nonton Bareng Hepi ‘Kingdom of the Planet of the Apes’ serentak di 13 kota.

“Acara ini diselenggarakan di berbagai 13 kota lokasi bioskop pilihan, seperti Pekanbaru, Medan, Palembang, Jakarta Selatan, Bogor, Tangerang Selatan, Bandung, Purwokerto, Malang, Mataram, Balikpapan, Manado dan Jayapura,” ucapnya.

Selain itu, lanjut purnama, program loyalitas Telkomsel menawarkan program bernilai tambah lainnya yang memberikan keuntungan eksklusif hingga ragam benefit dan diskon, seperti program undian berhadiah, donasi, merchandise exclusive, diskon di merchant-merchant terpilih, diskon bundling device, dan lainnya hanya dengan menukarkan Telkomsel Poin yang dimiliki.

“Telkomsel berharap acara Nonton Bareng Hepi ini dapat menjadi momen spesial bagi pelanggan setia Telkomsel, sekaligus sebagai bentuk apresiasi dan rasa terima kasih kami atas seluruh dukungan dan kesetiaan yang telah diberikan selama ini. Ke depan, Telkomsel akan terus berinovasi dan memberikan pengalaman yang berkualitas, melangkah bersama pelanggan dengan semangat optimisme untuk meraih berbagai peluang kemajuan di masa depan,” pungkasnya. (Idris Ibrahim/Red)

Unggulan

LAINNYA