DUNIA | TD – Malam ini, di Makkah, Arab Saudi, akan menyaksikan fenomena langka, yaitu dapat melihat bulan purnama berada tepat di atas Ka’bah.
Peristiwa itu akan terjadi pada Kamis (28/1/2021) pukul pukul 12:43 waktu setempat, atau sekitar pukul 04:43 WIB pada 29 Januari WIB waktu di Indonesia Bagian Barat.
Dilansir dari laman Alarabiya seperti dikutip NU Online, Presiden Asosiasi Astronomi Jeddah, Majed Abu Zahira, menjelaskan, bulan purnama akan sejajar Ka’bah pukul 12.43.34 malam waktu Saudi. Adapun ketinggiannya adalah 89,57,46 derajat dan piringannya diterangi sepenuhnya sebesar 99,9 persen pada jarak 381,125 kilometer dari Bumi.
“Bulan akan terbit dengan matahari terbenam dari ufuk utara atau timur laut, dan terbenam di ufuk utara atau barat laut,” ungkap Abu Zahira.
Dia menyebut, bulan akan tetap terlihat di angkasa selama sisa malam itu, hingga matahari pada hari Jumat, 29 Januari terbit.
“Bulan akan tetap terlihat di langit selama sisa malam sampai terbenam dengan terbitnya matahari Jumat,” tambahnya.
Fenomena ini bisa digunakan—oleh orang-orang yang lokasinya jauh dari Masjidil Haram- untuk mencari arah kiblat (arah menuju Ka’bah) dengan cara yang sederhana. Di antaranya dengan melihat bulan yang dalam waktu tertentu berada tepat di atas Ka’bah, sebagaimana yang terjadi pada Kamis malam waktu Saudi mendatang.
Ia menambahkan, fenomena langit di atas Ka’bah bisa dimanfaatkan untuk memperbaiki arah kiblat dengan cara sederhana, yakni melihat arah bulan purnama ketika di atas Ka’bah dengan menyesuaikan waktu di wilayah masing-masing.
“Umat Islam berada di lokasi geografis yang jauh dari Masjidil Haram dapat mengandalkan arah bulan yang menunjuk ke Makkah,” katanya. (Red/Rom/Atm)