Awal PTM, Dinkes Kota Tangerang Gelar Swab PCR Acak Guru dan Siswa

waktu baca 1 menit
Senin, 3 Jan 2022 17:48 0 78 Redaksi TD

KOTA TANGERANG | TD — Dinas Kesehatan Kota Tangerang melakukan swab PCR acak kepada ribuan guru dan warga sekolah di hari pertama Pembelajaran Tatap Muka (PTM), Senin 3 Januari 2022.

“Skrining Swab PCR untuk tenaga pendidik dan warga sekolah, target sasaran hari ini ada 1.300 sampel,” ujar Kepala Dinkes Kota Tangerang, dokter Dini Anggraeni.

Dini menjelaskan, pemeriksaan acak tersebut disebar di 13 kecamatan yang ada di Kota Tangerang. Sehingga setiap sekolah yang ada di 13 kecamatan tersebut didatangi, dan dites acak PCR Covid-19 tersebut.

“Sampling acak sekolah se-Kota Tangerang, yang mengatur masing-masing Kordinator Wilayah (Korwil), kita buat tim dari Dinkes dan juga kecamatan, jadi tinggal dibagi tim saja ke sekolah-sekolah,” tutur dokter Dini.

Menurutnya, langkah skrining ini bertujuan untuk melacak secara cepat bilamana ada penyebaran virus Covid-19 baru. ” Terlebih pasca-liburan Natal dan Tahun Baru 2022, banyak yang bepergian keluar kota, maka diperlukan tes acak tersebut,” kata Dini. (Faraaz/Rom)

LAINNYA