Korban Penusukan di Pasar Malabar Meninggal, ini Kata Keluarganya

waktu baca 1 menit
Rabu, 3 Nov 2021 18:15 0 56 Redaksi TD

KOTA TANGERANG | TD — Korban penusukan di Pasar Malabar Cibodas meninggal dunia karena luka 7 tusukan pada bagian tubuhnya.

“Tujuh tusukan,” ujar Ayah korban Samidin, saat ditemui di rumah duka, Rabu, 3 November 2021.

AS sempat menjalani operasi bedah lantaran luka tusuk dan pendarahan yang dialaminya di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang.

“Dokter menanyakan boleh enggak di bedah karena ada darah. Kami setuju dibedah semuanya, dibersihkan,” ujarnya.

Samidin mengatakan, pendarahan yang dialami korban cukup banyak. Pakaian yang ia gunakan, lanjut samidin, penuh ceceran darah.

Menurut Samidin, korban sempat sadarkan diri usai operasi bedah tersebut. Namun pihak keluarga tidak dapat melihatnya lantaran korban masih di rawat di ruang ICU.

“Selang untuk transfusi darah, terus cairan makanan sama napas itu di buang sama dia (korban). Dia minta pulang. Setelah itu drop dan diambil tindakan lagi, enggak kuat (meninggal dunia),” katanya.

Pukul 13.30 WIB Jenazah AS tiba di rumah duka di Jalan Selada Raya Kelurahan Cibodasari, Kecamatan Cibodad, Kota Tangerang.

Jenazah AS dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Gerubuk, Kecamatan Kelapa Dua Kabupaten Tangerang sekitar pukul 15.30 WIB.

Korban yang merupakan pedagang sembako di pasar Malabar. Ia ditikam oleh sesama pedagang sembako berinisial R (51), pada Selasa (2/11/2021) kemarin. (Eko Setiawan/Rom)

LAINNYA