Waktu Pendaftaran Andra-Dimyati Ke KPU

waktu baca 1 menit
Rabu, 28 Agu 2024 00:12 0 135 Deni Kusuma

SERANG – Bakal calon Gubernur Banten Andra Soni mengatakan waktu pendaftaran pasangan calon (paslon) Andra Soni-Dimyati Natakusumah ke KPU akan dilakukan hari Kamis (29/8/2024) siang.

“Insa Allah pendaftarannya (Cagub dan Cawagub Andra Soni-Dimyati) akan kami lakukan Kamis (29/8/2024) siang,” katanya, seraya menambahkan titik awal keberangkatan pendaftaran Andra-Dimyati rencananya akan dimulai dari daerah Ciwaru bersama koalisi, sebelum akhirnya sampai ke KPU.

“Untuk teknisnya lihat saja dilapangan,” beber Andra.

Menurut Andra Soni, saat ini paslon Andra-soni telah benar-benar siap untuk mendaftar, pasca sehari sebelum waktu pendaftarannya ke KPU, Koalisi Banten Maju (KBM), termasuk dalam merumuskan visi misi keduanya, termasuk menyepakati struktur tim kampanye Paslon, hingga finalisasi persiapan keberangkatan keduanya ke KPU Banten.

Lebih jauh Andra menegaskan, Koalisi Banten Maju akan selalu solid dalam mendukung kemenaangan Andra Soni-Dimyati Natakusumah.

“Insa Allah semua solid, semua tetap solid dalam mendung pemikiran dan sebagainya dan punya keyakinan bersama pasangan Andra-Dimyati setelah didaftarkan nanti akan bekerja bersama-sama dalam rangka memenangkan Pilkada ini,” katanya.***

LAINNYA