Ganjar Pranowo Temui Para Pimpinan Serikat Buruh Sore Ini

waktu baca 1 menit
Senin, 1 Mei 2023 16:13 0 43 Patricia Pawestri

JAKARTA | TD – Ganjar Pranowo dikabarkan akan bertemu sejumlah pemimpin serikat buruh di Kantor Perwakilan Pemerintah Jawa Tengah di Jakarta Selatan, sore ini, tanggal 1 Mei 2023 pada pukul 15.30.

Andi Gani Nawa Wea, Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) mengatakan tidak ada rencana kesepakatan politik yang menjadi agenda untuk mengadakan pertemuan tersebut.

Said Iqbal, Presiden Partai Buruh, sebelumnya, mengatakan sebenarnya ada dua hingga tiga calon presiden yang diisukan akan menghadiri acara May Day atau Peringatan Hari Buruh Sedunia yang diadakan di Istora Senayan Jakarta.

Said Iqbal mengatakan, pendekatan dengan buruh yang dilakukan akan menguntungkan capres karena Partai Buruh mempunyai 24 juta suara.

“Kalau mereka mendekati konstituen buruh yang ada 24 juta di Partai Buruh, itu peluang buat mereka, tapi kalau mereka mau tunduk sama parpol, itu urusan mereka,” kata Said Iqbal.

Salah satu calon presiden (alternatif) yang dimaksudkan adalah Najwa Shihab. Sedangkan Ganjar Pranowo, Andi Gani Nawa Wea sudah memastikan beliau tidak hadir di Istora Senayan hari ini, tetapi ada pertemuan dengan para pemimpin buruh di Jaksel.

Dalam acara May Day Fiesta yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta hari ini, antara lain ada pertunjukan teater untuk mengenang Marsinah hingga pidato politik buruh. (*)

Unggulan

LAINNYA