Telan Kekalahan Lawan Persebaya, Persita Bersiap Hadapi PSS Sleman

waktu baca 1 menit
Senin, 14 Agu 2023 09:44 0 35 Patricia Pawestri

TANGERANG | TD – Persita Tangerang harus menerima kekalahannya dalam melawan tim sepak bola Surabaya atau disebut Persebaya dengan skor 1-0.

Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada hari Sabtu, 12 Agustus 2023 tersebut merupakan pekan ke-8 dalam Liga 1 BRI 2023/2024.

Dalam pertandingan tersebut, Persebaya unggul dengan pemain kunci Sho Yamamoto. Tendangan Yamamoto menjadi pemecah papan skor setelah tak bergeming selama 55 menit.

Luis Edmundo, pelatih Persita Tangerang, mengatakan meski tidak berhasil mencetak satu gol pun, timnya telah bekerja dengan maksimal.

“Semua pemain kerja maksimal, dan itu cukup penting,” ungkap Edmundo dikutip dari laman Persita Tangerang.

“Sampai saat ini kita kesulitan untuk mencetak gol, bukan artinya kita tidak ada peluang. Kita memiliki peluang di setiap pertandingan, hanya sampai saat ini sangat sulit,” jelas pelatih asal Chile tersebut.

Dengan hasil pertandingan kali ini, Persita menduduki posisi ke-11 dalam klasemen. Persita hingga saat ini telah mengantongi 10 poin dari 8 pertandingan yang telah berlangsung.

Pertandingan Persita dalam Liga 1 BRI 2023/2024 akan dilanjutkan
pada 18 Agustus 2023 mendatang melawan PSS Sleman. (*)

Unggulan

LAINNYA