8 Program Kerja Calon Walikota Serang dan Wakil Ria-Badri Pada Pilkada Kota Serang

waktu baca 2 menit
Kamis, 14 Nov 2024 13:24 0 57 Deni Kusuma

SERANG – Berikut ini 8 program kerja pasangan Calon Walikota Serang Ratu Ria dan Wakilnya Subadri Ushuludin pada Pilkada Kota Serang 2024, mulia dari penyedian sekolah gratis hingga peningkatan honor guru ngaji dan marbot masjid.

“Kita sudah menyiapkan delapan program untuk memajukan Kota Serang kearah lebih baik lagi, ” tegas Calon Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin saat debat debat Pilkada Kota Serang, Selasa (12/11/2024) kemarin.

Menurut pria yang disapa Badri itu menjelaskan, terkait peningkatan mutu pendidikan di Kota Serang, Ria-Badri akan menyiapkan sarana pendidikan gratis, termasuk pengadaan angkutan sekolah gratis, serta pemberian beasiswa kepada 5000 mahasiswa di Kota Serang.

“Kita (Ria-Badri) akan adakan angkutan sekolah gratis, juga beasiswa lima ribu sarjana, ” tegas Subadri.

BACA JUGA: Calon Walikota Serang Ratu Ria dan Wakilnya Subadri Siapkan Dana Bergulir UMKM

Secara rinci Subadri menjelaskan, 8 program unggulan Paslon Walikota Serang dan Wakil Ria-Badri. Antaranya, peningkatan honor guru ngaji, pemandi jenazah, marbot masjid, honor RT/RW hingga kader posyandu hingga tukin ASN.

Kedua, seragam dan sekolah graris, termasuk angkutan gratis kemudian beasiswa kepada 5 ribu sarjana

Ketiga, perluasan akses layanan gratis, pengadaan mobil ambulan di 67 Kelurahan.

Keempat perluasan air bersih bagi seluruh warga Kota Serang.

Kelima, bantuan dana bergulir bagi para pelaku UMKM dan ekonomi kreatif (Ekraf) di Kota Serang.

Keenam Pemeliharaan jalan dan utilitasnya secara baik dan berkesinambungan.

Ketujuh pembangunan infrastruktur kawasan industri terpadu.

Ke-8, Ria-Badri akan memberdayakan Ojek pangkalan (Opang), Ojek Online (Ojol) dan pekerja informal lainnya.

“Dengan delapan program unggulan tersebut, kami yakin akan membawa Kota Serang kearah lebih baik sekaligus mewujudkan kesejahteraan dan kebahagian bagi masyarakat Kota Serang, “katanya.

 

Unggulan

LAINNYA