BANTEN | TD — Sebanyak 33 SPBU disiagakan untuk memenuhi kebutuhan BBM kendaraan saat arus mudik lebaran 2022.
Kabid Humas Polda Banten Komisaris Besar Shinto Silitonga mengatakan, Polda Banten telah melakukan koordinasi dan komunikasi dengan General Manager PT. Pertamina Regional Jawa Barat dan Banten, Wajiyanto pada Senin (18/04) lalu, pasca sebelumnya dilibatkan juga dalam beberapa kali video conference bersama Kapolri dan Direktur Utama PT. Pertamina dari Mabes Polri.
“GM Regional JBB Pertamina telah memaparkan kesiapan dan kesediaan BBM untuk dikonsumsi oleh para pemudik dalam lintasan baik tol dan non tol dalam masa libur perayaan Idulfitri 1443 H,” ujar Shinto, Kamis 21 April 2022.
Kesiapan tersebut, mulai dari peningkatan stok BBM dan LPG, penambahan mobil tangki, layanan khusus di lokasi yang tidak ada fasilitas SPBU dan jalur potensial, digitalisasi SPBU, serta terobosan kreatif lainnya.
“Terdapat 33 SPBU Siaga, agen dan outlet LPG Siaga yang tidak diliburkan, 21 motoris layanan delivery BBM kapasitas 60 liter per motor serta 13 SPBU kantong dengan mobil tangki dan modular mobile pada jalur rawan kemacetan,” katanya.
Polda Banten dan Pertamina Regional JBB, lanjut Shinto, sepakat melakukan pengecekan langsung ke lapangan secara bersama-sama untuk meng-update kondisi kesiapan dan kesediaan BBM secara berkala. “Polda Banten menjamin pengawalan serta pengamanan kendaraan pengangkut BBM Pertamina untuk melintas di daerah rawan kemacetan sehingga dapat terhindar dari sabotase dan gangguan lainnya.”
Selain itu, Polda Banten juga membuka kanal layanan bagi pemudik yang membutuhkan bantuan darurat saat arus mudik lebaran, yaitu Call Center 110. Sementara informasi terkini arus mudik di wilayah Banten dapat diakses di media sosial Humas Polda Banten. Instagram : humaspoldabanten, Facebook : Polda Banten, Twitter : @_poldabanten, Tiktok : poldabanten, Youtube : Polda Banten. (Red)