Opini

Peran Media Massa Dalam Mendorong Keterbukaan Informasi Publik

306
Zulpikar (Foto : Istimewa)
Bagikan:

OPINI | TD — Media massa atau Pers adalah istilah yang mulai digunakan pada tahun 1920-an untuk mengistilahkan jenis media yang secara khusus didesain untuk mencapai masyarakat yang sangat luas. Dalam pembicaraan sehari-hari, istilah ini sering disingkat menjadi media. (Wikipedia).

Dalam keseharian, kita pasti sedikit banyak bersinggungan dengan media massa dalam menjalankan aktivitas kehidupan sehari-hari. Kita mengonsumsi berbagai macam jenis informasi, baik dari internet, majalah, atau televisi, apalagi era yang serba digital ini membuat semua orang bisa dengan mudah mendapatkan informasi baru.

Pada dasarnya, proses penyampaian pesan kepada khalayak luas disebut dengan komunikasi massa, sedangkan alat atau media yang digunakan adalah media massa.

Menurut Leksikon Komunikasi, media massa adalah “sarana untuk menyampaikan pesan yang berhubungan langsung dengan masyarakat luas, misalnya radio, televisi, dan surat kabar”.

Menurut Cangara dalam bukunya yang berjudul Pengantar Ilmu Komunikasi, media adalah alat atau sarana yang digunakan untuk menyampaikan pesan dari komunikator kepada khalayak, sedangkan pengertian media massa sendiri adalah alat yang digunakan dalam penyampaian pesan dari sumber kepada khalayak dengan menggunakan alat-alat komunikasi, seperti surat kabar, film, radio dan televisi (Cangara, 2010: 123–126).

Di era keterbukaan informasi publik yang berpegang pada regulasi Undang-Undang Nomor. 14 Tahun 2008. Dimana menurut Undang-Undang tersebut Keterbukaan Informasi Publik adalah : informasi yang dihasilkan, disimpan, dikelola, dikirim, dan/atau diterima oleh suatu badan publik yang berkaitan dengan penyelenggara dan penyelenggaraan negara dan/atau penyelenggara dan penyelenggaraan badan publik lainnya yang sesuai dengan Undang-Undang ini serta informasi lain yang berkaitan dengan kepentingan publik.

Menurut Penulis Peran Media Massa dalam mendorong keterbukaan informasi publik saat ini sangat signifikan. Terlebih di era digital saat ini, dimana sudah sangat banyak media massa online yang sangat dapat membantu untuk mewujudkan Indonesia yang terbuka pada informasi publik.

Media massa sebagai wadah pers dan alat komunikasi massa sangat memiliki peran penting dalam mewujudkan keterbukaan informasi publik.

Sejauh ini media dianggap sebagai salah satu sarana belajar untuk mengetahui berbagai peristiwa. Media juga dianggap sebagai cermin berbagai peristiwa yang ada di masyarakat dan dunia.

Dan hingga saat ini, informasi juga dianggap masih mampu mempengaruhi pikiran, perasaan, sikap dan perilaku manusia karena itulah media massa dapat dipergunakan untuk menyalurkan pesan atau aspirasi dari berbagai pihak, terutama dari pemerintah dan badan publik.

Informasi yang disampaikan di media massa pada umumnya dinilai masyarakat masih memiliki kredibilitas yang tinggi, sehingga apa yang diungkapkan dianggap suatu kebenaran oleh masyarakat.

Penulis : Oleh : Zulpikar
Mantan Aktivis Pers Mahasiswa Suara Kreatifitas Mahasiswa Universitas Terbuka Jakarta di Era Reformasi

Bagikan:
Exit mobile version