Penataan Kampung Nelayan Ketapang Mauk Ditargetkan Rampung 2023

waktu baca 1 menit
Selasa, 30 Nov 2021 20:50 0 49 Redaksi TD

KABUPATEN TANGERANG | TD Pemerintah Kabupaten Tangerang menargetkan penataan kampung nelayan Ketapang, Desa Ketapang, Kecamatan Mauk rampung tahun 2023 mendatang. “Saat ini penataan on progres,” kata Kepala Dinas Perumahan Pemukiman dan Pemakaman Kabupaten Tangerang, Iwan Firmansyah, Selasa 30 November 2021.

Saat ini, kata Iwan, penataan yang sedang berjalan meliputi pembangunan jalan lingkungan, dermaga nelayan, bedah rumah nelayan hingga persiapan pemasangan infrastruktur air bersih oleh PDAM.

Penataan ulang kampung nelayan kumuh ini dilakukan dengan cara pembangungan infrastruktur, rumah warga yang tak layak huni, akses air bersih, lingkungan hingga perekonomian masyarakat.

“Target pemerintah adalah menjadikan kampung padat, kumuh dan miskin menjadi pemukiman yang layak huni dan sejahtera,” kata Iwan.

Penetapan penataan pemukiman kumuh di Kabupaten Tangerang berdasarkan Surat Keputusan Bupati Tangerang Nomor.050/Kep.47-Huk/2015. Adapun kawasan perumahan dan permukiman kumuh meliputi 496 kawasan dengan luas 369,39 hektare. Jumlah rumah kumuh meliputi 50.796 unit dan 207.457 jiwa yang berada di kawasan pesisir pantai, pedesaan, industri. Penataan kawasan kumuh ini merupakan rencana pembangunan jangka menengah daerah Kabupaten Tangerang tahun 2013-2018 hingga 2023. (Faraaz/Rom)

LAINNYA