BANTEN | TD — Astra Tol Tangerang-Merak akan menghentikan sementara pengerjaan proyek jembatan Ciujung di KM 57 dari H-15 sampai H+15 Lebaran. Hal ini untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus mudik Lebaran,” ujar Kepala Divisi Operasional dan Pemeliharaan Astra tol Tangerang Merak, Samsul Chair, Rabu 30 Maret 2022.
Samsul memastikan sesuai imbauan pemerintah, bahwa tidak akan ada pekerjaan yang dilakukan pada arus mudik lebaran yang dimulai dari tanggal 15 April sampai dengan 15 Mei.
Menurut Samsul, kondisi jalan tol aman dari kegiatan proyek juga dapat mengantisipasi lonjakan trafik kendaraan yang melintas di area tersebut. “Dan dapat memberikan kenyamanan tanpa gangguan pengerjaan saat mudik bagi pengguna jalan,” ujarnya.
Untuk mengantisipasi naiknya volume lalu lintas, Samsul menerangkan, Astra Tol Tangerang Merak telah membuka akses dua lajur dan tambahan 1 lajur darurat pada arah Merak dan Jakarta.
Samsul mengatakan, progres dari pengerjaan rekonstruksi proyek jembatan Ciujung yang sudah dimulai pada awal bulan Januari 2021 dan saat ini sudah selesai dilakukan tahapan pengecoran lantai jembatan Ciujung.
Rekonstruksi jembatan Ciujung merupakan bagian dari proyek pelebaran lajur tol Tangerang-Merak. Astra Tol Tangerang-Merak menunjuk PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama.Tbk sebagai kontraktor pelaksana dalam proyek penambahan Lajur Ke-3 Segmen Cikande sampai KM 56+700 – KM 57+150 sampai Serang Timur dan Penambahan Lajur ke-4 KM 56+700 sampai KM 57+150 serta salah satunya adalah rekonstruksi Jembatan Ciujung Lajur 1 dan Lajur 2.
Pelebaran jembatan Ciujung, dilakukan akibat dari kapasitas jalan yang sudah hampir tidak sebanding dengan volume kendaraan yang melintas dan menyebabkan potensi terjadinya kemacetan. “Sehingga hal ini menjadi salah satu upaya atau solusi kami sebagai pengelola jalan tol untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada pengguna jalan,” kata Samsul. (Faraaz/Rom)