Jumlah Sekolah PTM di Kabupaten Tangerang Bertambah Jadi 142

waktu baca 1 menit
Jumat, 24 Sep 2021 11:02 0 43 Redaksi TD

KABUPATEN TANGERANG | TD — Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang mengumumkan jumlah realisasi Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas bertambah menjadi 142 sekolah setelah dua pekan uji coba PTM digelar.

“Karena PTM berjalan dengan baik dan sudah sesuai prokes. Jadi, sekolah yang  melaksanakan PTM terus bertambah,” ujar Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tangerang Saifullah, Jumat 24 September 2021.

Berikut detail jumlah realisasi PTM Terbatas di Kabupaten Tangerang

*PTM Tahap 1 (13 Sept 2021)
Jumlah Sekolah = 52 Sekolah
Jumlah Siswa =  28.919 Siswa

* PTM Tahap 2 (16 Sept 2021)
Jumlah Sekolah = 41 sekolah
Jumlah Siswa = 22.937 Siswa

* PTM Tahap 3 (20 Sept 2021)
Jumlah Sekolah = 34
Jumlah Siswa = 19.688 Siswa

*PTM Tahap 4  (23 Sept 2021)
Jumlah Sekolah = 15 Sekolah
Jumlah Siswa = 5.591 Siswa
Siswa Tervaksin = 4.117 Siswa

*Belum PTM
Jumlah Sekolah  = 33 Sekolah
Jumlah Siswa  = 10.017 Siswa
Siswa Tervaksin = 3.275 Siswa

Sehingga, kata Saifullah, jumlah sekolah yang sudah PTM jenjang SMP negeri dan swasta di Kabupaten Tangerang pada pekan kedua uji coba mencapai 142 sekolah. Dengan jumlah Siswa yang Ikut PTM terbatas 77.135. (Faraaz/Rom)

LAINNYA