OJK Banten Gelar FINancial Expo 2025 untuk Perkuat Inklusi Keuangan

waktu baca 2 minutes
Sabtu, 1 Nov 2025 18:40 0 Nazwa

CILEGON | TD — Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Banten menggelar FINancial Expo Banten 2025 di Cilegon Centre Mall sebagai puncak peringatan Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2025). Kegiatan ini bertujuan memperluas akses layanan keuangan masyarakat dan memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah, industri jasa keuangan, serta masyarakat dalam membangun ekosistem keuangan yang inklusif dan berkelanjutan.

Kepala OJK Provinsi Banten, Adi Dharma, mengatakan bahwa FINancial Expo Banten 2025 menjadi wujud nyata sinergi seluruh pemangku kepentingan dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di daerah.

“Bulan Inklusi Keuangan merupakan momentum penting untuk memperluas akses masyarakat terhadap layanan dan produk keuangan yang aman dan sesuai kebutuhan. Melalui expo ini, kami memperkuat kolaborasi dalam menghadirkan inovasi keuangan yang inklusif,” ujar Adi Dharma, Jumat, 31 Oktober 2025.

Acara ini dihadiri oleh Anggota Komisi XI DPR RI Anisa Mahesa, perwakilan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Banten, Bank Indonesia, Bursa Efek Indonesia, serta lembaga jasa keuangan dan pelaku UMKM.

Adi Dharma menegaskan bahwa indeks inklusi keuangan di Banten terus meningkat seiring berkembangnya layanan digital, fintech, dan keuangan mikro. Namun, masih diperlukan upaya menjangkau kelompok masyarakat yang belum terlayani secara optimal, seperti masyarakat pedesaan, perempuan, pelajar, dan pelaku UMKM.

Melalui kegiatan ini, OJK Banten berharap masyarakat semakin memahami manfaat layanan keuangan formal dan mampu mengelola keuangan secara bijak.

“Kegiatan ini bukan hanya seremoni, tetapi komitmen bersama membangun masyarakat Banten yang melek keuangan dan berdaya saing,” tambahnya.

FINancial Expo Banten 2025 juga menjadi ajang penandatanganan komitmen bersama lembaga jasa keuangan untuk mendukung Program Simpanan Pelajar (SimPel) dan Ekosistem Keuangan Inklusif (EKI) Desa Tirtayasa, serta penyerahan akad Kredit/Pembiayaan Melawan Rentenir dari PT BPRS Cilegon Mandiri (Perseroda).

Sebagai agenda nasional, Bulan Inklusi Keuangan digelar OJK setiap tahun untuk memperluas akses keuangan formal, mendorong pertumbuhan ekonomi, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (*)

LAINNYA