TASIKMALAYA | TD — Institut Agama Islam Latifah Mubarokiyah (IAILM) Suryalaya kembali mencetak sejarah dengan melantik ratusan wisudawan dalam Sidang Senat Terbuka yang digelar di Gedung Serba Guna Sukriya Bakti, Kampus Latifah Mubarokiyah, Tasikmalaya, Senin (20/10/2025). Acara berlangsung khidmat dan menjadi momentum penting bagi para lulusan dari berbagai program studi.
Hadir dalam acara tersebut Ketua Umum Yayasan Serba Bakti Suryalaya, Drs. H. Denny Harmaen G. Sapoetra, MM; pejabat Kopertais Wilayah II Jawa Barat; Rektor IAILM Suryalaya, Dr. H. Asep Salahudin, MA; serta Ketua STIELM, Dr. R. Khozin Abdul Fatah, MM.
Dalam sambutannya, Drs. H. Denny Harmaen menegaskan pentingnya menjadikan wisuda sebagai awal pengabdian kepada masyarakat. “Wisuda bukanlah akhir dari perjalanan, tetapi awal dari pengabdian. Teruslah menebarkan ilmu dan kebajikan di mana pun berada,” ujarnya.
Rektor IAILM, Dr. Asep Salahudin, mengingatkan para lulusan untuk mengintegrasikan ilmu, moralitas, dan spiritualitas dalam menghadapi era global. “Kampus ini tidak hanya mencetak sarjana unggul secara intelektual, tetapi juga insan berkarakter dan berakhlak,” tuturnya.
Ketua STIELM, Dr. Khozin Abdul Fatah, menambahkan pentingnya inovasi dan kolaborasi di era digital tanpa melupakan nilai spiritual kampus.
Sambutan perwakilan wisudawan disampaikan oleh H. Sufi Halwani, SE., MM., yang menekankan nilai keikhlasan dan pengabdian selama proses belajar. Acara juga menobatkan wisudawan terbaik dari berbagai prodi, di antaranya Darmawan, Syifa Auliya Syakiran, Siska Nur Rahayu, Tiara Sari, Hapipah Dwi Agustin, Qadari Hiyadara, Qeisya Salsa Sabina Sukandar, dan Asri Nur Khumairoh.
Salah satu wisudawan terbaik, Andhika Darmawan, M.Ag., mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan belajar di IAILM yang didirikan oleh Pangersa Abah Anom QS. “Semoga IAILM terus menjadi pusat pembinaan ilmu amaliah dan amal ilmiah di lingkungan TQN Suryalaya,” ujarnya.
Prosesi wisuda berlangsung lancar dan penuh kebanggaan. Ratusan wisudawan bersama keluarga tampak antusias mengikuti momen bersejarah ini. (NS)