Pemkot Tangsel Tambah 2 Bus Gratis untuk Anak Berkebutuhan Khusus

waktu baca 2 minutes
Selasa, 8 Apr 2025 19:10 1 Redaksi

KOTA TANGSEL | TDPemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menambah dua bus gratis untuk antar sekolah yang ditujukan bagi Anak Berkebutuhan Khusus (ABK). Penambahan ini dilakukan bersamaan dengan uji KIR di kawasan Setu, Kota Tangsel, Selasa, 8 April 2025.

Wakil Walikota Tangsel, Pilar Saga Ichsan, menjelaskan bahwa uji KIR bertujuan untuk memastikan kendaraan memenuhi standar keselamatan dan layak untuk digunakan.

“Kami hari ini melakukan pemeriksaan kelayakan operasional. Semua aspek, mulai dari rem hingga kaki-kaki kendaraan, diperiksa untuk memastikan semuanya aman dan tidak ada masalah saat digunakan untuk mengangkut anak-anak sekolah,” ujarnya.

Selain melakukan uji kelayakan, Pilar juga mengungkapkan bahwa dua armada bus tambahan untuk ABK akan segera beroperasi.

“Dari total 10 bus, dua di antaranya khusus untuk anak berkebutuhan khusus. Kami telah menyiapkan dua bus tersebut,” tambahnya.

Pilar juga menekankan bahwa kehadiran bus ini sangat membantu orang tua, yang sebelumnya harus menyewa kendaraan atau menggunakan transportasi umum. Dengan adanya layanan gratis dari Pemkot Tangsel, mereka kini tidak perlu lagi mengeluarkan biaya.

“Menurut laporan dari Kepala Dinas, banyak orang tua anak berkebutuhan khusus yang merasa terbantu. Sebelumnya, mereka kesulitan menggunakan transportasi umum, tetapi sekarang dengan adanya bus gratis ini, mereka sangat terbantu dan tidak perlu membayar,” jelasnya.

“Alhamdulillah, semua bus ini sangat diminati oleh anak-anak dan masyarakat. Semoga ini bisa menjadi alternatif transportasi umum yang bermanfaat bagi para orang tua,” tutupnya. (Idris Ibrahim/Red)

LAINNYA