KABUPATEN TANGERANG | TD — Sebuah bangunan semi permanen di Kampung Citerep, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, hangus terbakar, Sabtu dini hari, 10 Maret 2023.
Kebakaran tersebut dipicu karena api yang merambat dari pembakaran sampah di lokasi kejadian.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat, mengatakan, peristiwa tersebut terjadi di sebuah lapak limbah sekitar pukul 02.00 WIB.
“Awalnya pemilik lapak limbah membakar sampai sekitar pukul 00.30 WIB, tetapi tidak dikontrol, kemudian api merambat ke bangunan semi permanen di lokasi,” ujar Ujat.
Personel pemadam kebakaran dari Pos Pasar Kemis pun berjibaku menjinakkan si jago merah hingga menjelang subuh.
“Sekitar tiga jam 30 menit api berhasil dipadamkan. Keadaan dinyatakan hijau (padam) pukul 04.30 WIB,” imbuhnya.
Atas peristiwa itu, Ujat mengimbau warga untuk berhati-hati saat membakar sampah, terlebih di wilayah padat pemukiman penduduk.
“Kami mengimbau kepada masyarakat jangan membakar sampah sembarangan tanpa dikontrol, karena dapat memicu kebakaran,” pungkasnya. (Red)