SOSOK | TD — Dunia selebriti memang terkenal dengan hingar bingar dunia hiburan yang membuat dirinya terlihat eksklusif di berita artis terbaru. Tapi ternyata tidak sedikit juga loh selebriti terutama selebriti wanita yang aktif dalam berbagai macam kegiatan sosial di dalam maupun di luar negeri. Berikut ini kami akan informasikan siapa saja selebriti wanita yang kerap aktif dalam kegiatan sosial dan juga kemanusiaan.
Raline Shah merupakan model dan juga pemain film yang sangat populer, tapi ada banyak kegiatan sosial yang diikuti. Dirinya merupakan salah satu pendiri yayasan Bakti Nusantara dan membangun asrama di daerah terluar dan tertinggal salah satunya Papua. Menurut Raline Shah para pekerja seni memang memiliki kesempatan yang lebih besar untuk melakukan bakti sosial.
Menurutnya pekerja seni memiliki wadah yang lebih baik untuk bisa didengarkan oleh orang banyak terutama di Indonesia. Jadi seharusnya kelebihan tersebut memang dimanfaatkan secara positif salah satunya yakni dengan bakti sosial ini.
Berikutnya ada Agnez Mo yang merupakan artis papan atas yang sudah berkiprah sangat lama dan sampai saat ini masih populer di Indonesia. Bahkan dirinya sekarang sudah go internasional dan sedikit banyak sudah mulai mendapatkan perhatian di kancah dunia. Dirinya pun melakukan berbagai kegiatan sosial seperti terlihat dalam gerakan I Am Generation Of Hope di 2015.
Gerakan itu memberi semangat pada anak-anak yang menderita kanker. Bukan hanya itu saja sedari kecil dirinya sudah melakukan kegiatan sosial bersama keluarganya mulai dari membantu pendidikan anak, memiliki adik asuh, dan masih banyak lagi. Bahkan Agnez sendiri saat ini memiliki yayasan bernama Anak Muda Foundation dan pernah mengumpulkan donasi untuk tsunami di Jepang.
Meskipun jarang masuk di berita artis terbaru. Melanie Subono menjadi salah satu selebriti yang sangat populer dan digemari sampai saat ini. Dia selalu aktif di sosial media terhadap berbagai kegiatan sosial dan kondisi sosial yang mungkin membutuhkan perhatian khusus. Dirinya pun semakin populer ketika muncul gerakan rumah harapan yang merupakan gerakan penggalangan dana untuk kemanusiaan.
Bukan hanya itu saja, Melanie ini pun ikut sebagai aktivis lingkungan juga yang mana memang cukup disepelekan oleh banyak orang akhir-akhir ini. Melanie ini merupakan wanita yang cukup berani menyuarakan kondisi sosial saat ini dan juga sangat berani dalam menggunakan sosial media untuk kegiatan sosial.
Dian Sastrowardoyo juga merupakan salah satu selebriti wanita yang sangat aktif dalam berbagai kegiatan sosial loh. Terkenal dari perannya di film Ada Apa Dengan Cinta membuat Dian cukup terkenal, namun dirinya tetap memiliki jiwa sosial yang tinggi. Terbukti dirinya membuat yayasan yang membiayai puluhan anak terutama wanita untuk bisa mendapatkan pendidikan yang lebih tinggi.
Sejak awal memang Dian memiliki semangat besar dalam dunia seni, pendidikan dan juga kemanusiaan. Menurutnya aktif dalam kegiatan sosial pun bisa membantu mengingatkan orang mengenai isu sosial yang mungkin dilupakan. Banyak juga hal sederhana yang dilakukannya seperti mempromosikan pedagang kecil secara gratis pada masa Corona yang lalu.
Wulan Guritno juga menjadi selebriti wanita yang sangat aktif dalam kegiatan sosial, salah satunya gerakan gelang harapan. Seluruh hasil penjualan gelang tersebut akan didonasikan untuk para penderita kanker di seluruh Indonesia. Ada juga bike for hope untuk orang-orang yang terdampak Corona seperti yang tercantum di berita artis terbaru. (Red)